5 Tempat Wisata Medan untuk Bermain Air
5 Tempat Wisata Medan untuk Bermain Air
line page
detail blink

5 Tempat Wisata Medan untuk Bermain Air

18 August 2024 | 07:00

Musim panas yang terik seperti sekarang paling menyenangkan jika diisi dengan bermain air. Yuk kunjungi 5 tempat wisata Medan untuk bermain air yang cantik, lengkap, dan menyegarkan di bawah ini.

1. Tirta Ceria Waterpark

Sumber: instagram.com/tirtaceria_waterpark 


Berlokasi di Jl. Setia Tirta, Sei Beras Sekata, Kec. Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara 20351, tiket masuk kolam renang ini hanya Rp15.000 per orang.

Ada empat kolam dengan berbagai atraksi di sini, yang pasti akan membuat anak-anak gembira. Namun pastikan Anda tetap mengawasi ya, agar si kecil tetap aman.

Selain untuk bermain air, Tirta Ceria Waterpark juga sesuai untuk ananda yang ingin belajar berenang. Karena tersedia kolam dengan kedalaman 1 hingga 3 meter. 

Fasilitasnya juga lengkap seperti kafe, musala, kamar mandi yang banyak dan bersih, serta tempat parkir yang cukup luas. Sementara jam operasionalnya mulai pukul 08.30 WIB hingga pukul 18.00 WIB.

2. Hairos Water Park

Sumber: instagram.com/herichandralimbong 


Hairos Waterpark adalah salah satu tempat wisata Medan yang populer. Terletak di Jl. Jamin Ginting No.Km. 14, RW.5, Namo Bintang, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang. 

Setelah menempuh perjalanan 30 menit, Anda akan menikmati aneka wahana seperti kolam air menari, kolam anak, kolam arus, kolam air terjun, kolam ombak, hingga wahana tornado yang menantang adrenalin.

Harga tiket di objek wisata Medan ini cukup terjangkau, hanya Rp45 ribu saja di hari kerja dan Rp65 ribu di akhir pekan. Sementara jam bukanya angara pukul 10.00-18.00 WIB.

3. Pantai Cermin Waterpark

Sumber: instagram.com/meichelhuang 


Selain bermain air di waterpark, Anda dan keluarga juga bisa sekaligus mengunjungi pantainya yang berpasir putih. 

Pantai Cermin Waterpark memang berada di dekat objek wisata Pantai Cermin. Tepatnya di Dusun 1, Desa Pantai Cermin Kanam, Pantai Cermin, Pantai Cermin Kanan, Kec. Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara 20152.

Setiap hari tempat wisata Medan ini buka pukul 08.00 WIB dan tutup pukul 18.00 WIB. Harga tiket masuknya Rp50.000 per orang, dan gratis untuk anak di bawah 2 tahun. Anda dan keluarga akan menikmati wahana air, kolam ombak, dan perosotan setinggi 1 hingga 20 meter. Ada juga kebun binatang kecil dengan beberapa koleksi hewan lucu.

Fasilitas di tempat wisata ini cukup lengkap, seperti parkiran yang luas (tarif parkir Rp10.000), toilet dan kamar ganti, musala, dan kafe yang menjual aneka makanan dengan harga terjangkau.

4. Bima Utomo Waterpark

Sumber: instagram.com/bimautomoofficiall 


Bima Utomo Waterpark Internasional terletak di Jl. Ampera Pasar 6 Batang Jambu Sidodadi, Bintang Meriah, Kecamatan Batang Kuis, Deli Serdang. 

Memiliki lima kolam renang dengan berbagai wahana, Bima Utomo juga memiliki danau buatan dan taman wisata untuk pengunjung yang tidak ingin berenang.

Bukan hanya wisata air, tempat wisata Medan ini juga memiliki istal dengan kuda-kuda yang bisa ditunggangi mengelilingi danau buatan. Jam operasionalnya cukup panjang, dari pukul 08.00 BIB hingga pukul 18.00 WIB. Sementara tiketnya hanya Rp25.000 di hari kerja dan Rp35.000 di akhir pekan.

5. Wisata Merci

Sumber: instagram.com/wisatamerci  


Masih di Kabupaten Deli Serdang, kali ini kita mengulas Wisata Merci. Tempat wisata bermain air yang menyenangkan dan menarik.

Anda dan anak-anak dapat menikmati kolam busa, ember goyang, air mancur, dan kolam berbagai kedalaman di sini.

Lokasinya di Komplek Medan Resort City, Jl. Perjuangan, Deli Tua, Kecamatan Namorambe, Kabupaten Deli Serdang. Hanya perlu 30 menit berkendara dari pusat kota Medan. Harga tiketnya Rp55.000 setiap hari kerja dan Rp60.000 di akhir pekan. Sementara jam operasionalnya mulai pukul 10.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB.

Itulah 5 tempat wisata Medan untuk bermain air bersama keluarga tercinta. Tentukan pilihan Anda dan kunjungi untuk liburan yang mengesankan. Semoga bermanfaat. 

ARTIKEL TERKAIT

cart icon
whatsapp icon